Berita Terkini & Pengumuman
RAPAT BULANAN: DESEMBER 2020
====================================================================================
Banjarmasin | 14 Desember 2020
Agenda rutin Rapat Bulanan untuk bulan Desember dilaksanakan pada hari Selasa, 14 Desember 2020. Agenda ini dihadiri oleh seluruh Pegawai ASN dan Pegawai Kontrak Pengadilan Tata Usaha Negara Banjarmasin bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Tata Usaha Negara Banjarmasin.
(Gambar 1. Agenda Rapat Bulanan Bulan Desember 2020)
(Gambar 2. Agenda Rapat Bulanan Bulan Desember 2020)
Agenda Rapat Bulanan kali ini dipimpin oleh Wakil Ketua, Bpk Sugiyanto, SH., MH dan di dampingi oleh Bpk Lizamul Umam, SH., MH. Adapun Acara dimulai dengan dengan diskusi membahas permasalahan dan kendala yang dialami untuk selanjutnya ditindaklanjuti sesegera mungkin. Beberapa kendala terkait masalah Sarana dan Prasarana Kantor PTUN Banjarmasin. Hakim Pengawas Bidang memaparkan beberapa poin yang dianggap masih bisa diperbaiki untuk kedepannya.
(Gambar 3. Agenda Rapat Bulanan Bulan Desember 2020)
Agenda selanjutnya dilakukan pemaparan oleh masing-masing Kasub perihal hasil dan pelaporan sesuai bidang masing-masing. Acara berlangsung sampai dengan jam 15.00 dan diakhiri dengan kesimpulan pembahasan Rapat Bulanan untuk Bulan Desember 2020. (PTIP/1)